JUARA.NET - Federasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) secara resmi mengumumkan pelatih tunggal putra rekrutan barunya.
Beberapa waktu lalu, BAM santer dikaitkan dengan eks pelatih Taufik Hidayat, Mulyo Handoyo.
Mulyo Handoyo disebut-sebut tengah diincar BAM untuk posisi kepala pelatih tunggal putra mereka.
Namun, pada akhirnya BAM tidak bekerjasama dengan Mulyo Handoyo.
Lewat media sosial resminya, BAM mengungkap bahwa mereka telah merekrut kepala pelatih tunggal putra yang baru asal Denmark, Kenneteh Jonassen.
"Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) dengan bangga mengumumkan penunjukan Kenneth Jonassen dari Denmark sebagai pelatih kepala tunggal putra nasional yang baru," tulis BAM dalam pernyataan resminya.
Kenneth sebelumnya memang menjadi salah satu sosok yang dipertimbangkan BAM selain Mulyo Handoyo.
Mengingat, Kenneth juga merupakan sosok yang berpengalaman dalam memoles tunggal putra top dunia.
Ia diketahui menjadi salah satu sosok yang berperan dalam perkembangan dua tunggal putra terbaik Denmark, Viktor Axelsen dan Anders Antonsen.
Tak cuma berpengalaman melatih di Denmark, Jonnasen juga pernah menjadi pelatih kepala di Inggris.
Dengan pengalamannya tersebut, Jonassen diharapkan bisa bekerjasama dengan baik untuk mengembangkan sektor tunggal putra Malaysia.
"Jonassen akan berkolaborasi erat dengan Rexy Mainaky untuk menyusun rencana pengembangan jangka panjang untuk program tunggal putra Malaysia," tulis BAM dalam pernyataannya.
Jonassen pun dipastikan akan mulai bekerja untuk BAM pada awal tahun depan.
"Jonassen akan secara resmi memulai masa baktinya di BAM pada tanggal 4 Januari 2025 dengan kontrak berdurasi empat tahun," pungkas BAM.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | New Strait Times |
Komentar