Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Hat-trick Sempurna Manusia Rp1,7 Triliun buat Real Madrid

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 30 November 2024 | 06:00 WIB
Gareth Bale merayakan tiga gol yang dicetaknya dalam laga Real Madrid vs Real Valladolid di Liga Spanyol pada 30 November 2013.
GERARD JULIEN/AFP
Gareth Bale merayakan tiga gol yang dicetaknya dalam laga Real Madrid vs Real Valladolid di Liga Spanyol pada 30 November 2013.

JUARA.NET - Pada sejarah hari ini 11 tahun yang lalu, seorang pesepak bola rekrutan Real Madrid yang memecahkan rekor transfer dunia dengan nilai hampir 1,7 triliun rupiah mencetak sebuah hat-trick sempurna.

Era Los Galacticos Real Madrid pada tahun 2000-an dan awal 2010-an dipenuhi transfer-transfer pemain dengan harga gila-gilaan.

Dari Luis Figo pada 2000, Zinedine Zidane 2001, sampai Kaka dan Cristiano Ronaldo pada 2009.

Perekrutan pemain-pemain ini secara beruntun memecahkan rekor transfer dunia.

Rentetan pemecahan rekor transfer dunia oleh Los Blancos belum berhenti dengan pembelian Ronaldo yang berbanderol 94 juta euro.

Menjelang musim 2013-2014, El Real kembali memecahkan rekor pembelian pemain termahal.

Pada 1 September 2013, Si Putih merekrut Gareth Bale dari Tottenham Hotspur.

Harganya mencapai 101 juta euro atau hampir 1,7 triliun rupiah yang berarti lebih mahal nyaris 120 miliar rupiah dari Ronaldo.

Di awal kedatangannya ke Real Madrid, Bale sering diganggu cedera.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Awalnya di Kelas Khabib dan Islam Makhachev, Alexander Volkanovski Lakukan Debut di UFC 

Dalam 16 laga pertama setelah perekrutannya, Bale hanya bermain penuh 5 kali dan absen 5 kali.

Akan tetapi, pemain asal Wales itu langsung mencetak gol dalam debutnya saat melawan Villarreal di LaLiga pada 14 September 2013.

Sempat mendapatkan kritik, penampilan Bale mulai menyala pada akhir Oktober.

Dia membukukan 2 gol dan 2 assist saat membawa Real Madrid menghantam Sevilla 7-3 di Liga Spanyol pada 30 Oktober 2013.

Selama November, dia membuat 2 assist ketika El Real mengalahkan Rayo Vallecano 3-2 di LaLiga dan mencetak gol saat imbang 2-2 melawan Juventus serta menang 4-1 atas Galatasaray di Liga Champions.

Salah satu penampilan terbaik Gareth Bale pada musim pertamanya berbaju Real Madrid kemudian dilakukan pada sejarah hari ini, 30 November 2013.

Saat itu tim asuhan Carlo Ancelotti menjamu Real Valladolid pada pekan ke-15 Liga Spanyol di Santiago Bernabeu.

Pada pertandingan itu, Cristiano Ronaldo yang sudah mencetak 17 gol dalam 14 laga sebelumnya absen karena mengalami masalah otot paha.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Marco van Basten Borong 4 Gol untuk AC Milan di Musim Perdana Liga Champions 

Tanpa Ronaldo, Bale mengambil alih sorotan dengan beraksi keren membukukan trigol.

Bukan hat-trick biasa tetapi hat-trick sempurna di mana dia mencetak gol dengan kepala, kaki kanan, dan kaki kiri.

Bale membuka skor di menit ke-33 dengan sundulan untuk menceploskan bola hasil tendangan Angel Di Maria yang diblok kiper Valladolid, Diego Marino.

Tiga menit berselang, Bale membuat assist untuk gol Karim Benzema.

Di babak kedua, pemain kelahiran 16 Juli 1989 itu menggenapi raihan trigolnya.

Si Manusia Rp1,7 Triliun menjebol gawang Valladolid untuk kedua kalinya pada menit ke-64.

Memakai sepakan kaki kanan, Bale kembali menyelesaikan bola muntah hasil umpan silang Marcelo yang gagal disapu bek Valladolid dengan sempurna.

Menjelang akhir pertandingan, tepatnya di menit ke-89, hat-trick sempurna Bale lengkap setelah dia dengan mudah menyelesaikan umpan matang Marcelo dengan sontekan kaki kiri.

Real Madrid menang 4-0 dengan Gareth Bale sukses membukukan hat-trick pertamanya buat Los Blancos.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Transfermarkt.co.id


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X