JUARA.NET - Berdasarkan rekor pertemuan dengan calon lawan-lawannya, tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia dalam grup yang berat pada BWF World Tour Finals 2024.
Setelah undian yang dilakukan Sabtu (7/12/2024), wakil Negeri Jiran itu tergabung di grup A.
Calon lawan-lawannya punya rekor bertanding yang lebih bagus.
Musuh yang paling berbahaya jelas Anders Antonsen.
Kedua tunggal putra ini sudah pernah bertemu sebanyak sembilan kali.
Lima dari sembilan duel itu berakhir nestapa bagi Lee.
Menariknya, Lee mencatatkan kemenangan pada pertarungan terakhir mereka.
Pertemuan tersebut terjadi di Olimpiade Paris 2024 kemarin.
Kemenangan dua gim langsung bisa diamankan olehnya.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | bwf.tournamentsoftware.com |
Komentar