JUARA.NET - Viktor Axelsen dan Chico Aura Dwi Wardoyo alami nasib serupa pada ranking BWF terbaru.
Kedua tunggal putra ini sama-sama merosot pada pembaruan peringkat yang diunggah BWF, Selasa (14/1/2024).
Meski sama, mereka terletak dalam posisi yang cukup berjauhan.
Axelsen seperti yang diketahui kini menduduki peringkat ke-5.
Torehan 83.630 poin yang sudah dia koleksi disalip oleh wakil Thailand, Kunlavut Vitidsarn.
Sementara itu, Chico saat ini berada di peringkat 32 dunia.
Wakil Merah-Putih itu sebelumnya menduduki ranking ke-31.
Dia bergeser satu tempat karena tunggal putra Taiwan, Chi Yu Jen.
Di saat Chico dan Axelsen senasib, beberapa perubahan terlihat pada posisi 10 besar.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | BWFBadminton.com |
Komentar