Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Puncak Keperkasaan Roy Jones Jr, Lawan Ranking 1 Di-KO dengan Tangan di Belakang

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 2 Februari 2025 | 06:00 WIB
Legenda tinju, Roy Jones Jr, pernah meng-KO lawan dengan sempat menempatkan kedua tangannya di belakang badan pada 2 Februari 2002.
LEE CELANO/AFP
Legenda tinju, Roy Jones Jr, pernah meng-KO lawan dengan sempat menempatkan kedua tangannya di belakang badan pada 2 Februari 2002.

JUARA.NET - Sempat menempatkan tangannya di belakang badan, legenda tinju Roy Jones Jr meng-KO lawannya yang merupakan penantang ranking 1 pada sejarah hari ini 23 tahun yang lalu.

Roy Jones Jr adalah salah satu petinju terbaik yang pernah eksis.

Sosok kelahiran 16 Januari 1969 itu menjadi juara dunia di 4 kelas berbeda yakni menengah, menengah super, berat ringan, dan berat.

Puncak performa Jones terjadi pada selang 1999-2003.

Ketika itu dia menyandang status sebagai juara dunia sejati di kelas berat ringan.

Rekornya sempat seperti Jon Jones yang dikenal sebagai salah satu GOAT di jagat MMA.

Kala itu Roy Jones Jr mengukir catatan 49-1.

Satu-satunya kekalahan terjadi hanya karena dia didiskualifikasi setelah memukul Montell Griffin yang sudah terkena knockdown pada 1997.

Pada sejarah hari ini, 2 Februari 2002, Jones mempertahankan titel juara dunia sejati untuk ke-6 kalinya.

Baca Juga: SEJARAH HARI - UFC Pertama Kali Gelar Duel 2 Juara, Jagoan Favorit Khabib Menang Pakai Vaseline


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BoxRec.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X