Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025 - Malaysia Pede Amankan Tiket Perempat Final

By Fiqri Al Awe - Kamis, 6 Februari 2025 | 12:00 WIB
Pasangan ganda campuran Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie, pede timnya bisa menembus perempat final Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025..
STR/AFP
Pasangan ganda campuran Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie, pede timnya bisa menembus perempat final Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025..

JUARA.NET - Ganda campuran, Goh Soon Huat merasa Malaysia paling tidak bisa mengamankan tiket perempat final Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025.

Negeri Jiran tergabung dalam grup B untuk turnamen tersebut.

Mereka bakal bersaing dengan Indonesia dan Hong Kong untuk lolos dari fase grup.

Sejumlah pemain top Malaysia tidak akan mengikuti kejuaraan yang mentas mulai 11 Februari ini.

Namun, hal itu tak membuat Goh merasa pesimistis.

Dia yakin timnya paling tidak bisa menembus babak perempat final.

Situasi tersebut membuat perannya dan Lai Shevon Jemie sebagai pemain senior menjadi sangat penting.

"Saya percaya bahwa kami punya peluang untuk paling tidak lolos ke babak perempat final," terangnya, dilansir Juara.net dari NST.com.my.

"Tentu yang paling diinginkan adalah mengamkan tiket semifinal untuk mendapatkan tiket main di Sudirman Cup."

Baca Juga: Dipandang Underdog, Tunggal Putri Malaysia Siap Berikan Usaha Terbaiknya


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : NST.com.my


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X