Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025 - Tikungan Rinov/Lisa Berhasil, Indonesia Memulai dengan Manis

By Ananda Lathifah Rozalina - Selasa, 11 Februari 2025 | 09:37 WIB
Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati membuat Indonesia memulai Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025 dengan manis
TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM
Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati membuat Indonesia memulai Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025 dengan manis

JUARA.NET - Tim bulu tangkis Indonesia memulai hari pertama kompetisi Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025 dengan manis.

Tampil sebagai pembuka pertarungan tim Indonesia vs Hong Kong, pasangan Rinov/Lisa berhadapan dengan duo Lui Chun Wa/Fu Chi Yan.

Menghadapi Luo/Fu, Rinov/Lisa mendapatkan perlawanan yang ketat sejak awal.

Pasangan Indonesia itu kecolongan poin terlebih dahulu sebelum berhasil menyusul.

Perebutan poin pun terjadi dengan cukup sengit di awal, duo Rinov/Lisa sempat tertinggal sebelum berhasil menyusul di posisi skor 6-6.

Permainan terus berlanjut, duo Rinov/Lisa tertinggal tipis di interval gim pertama dengan skor 10-11.

Pertarungan sengit terus berlanjut saat laga dimulai kembali, pasangan Rinov/Lisa beberapa kali tertinggal dan terus mencoba menyusul.

Usaha Rinov/Lisa itu belum membuahkan hasil dan berakhir ketinggalan di gim pertama.

Di gim kedua, Rinov/Lisa berbalik unggul hingga jeda interval dengan skor 11-5.

Rinov/Lisa terus tampil mendominasi hingga merebut gim kedua.


Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : BWF Badminton


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Close Ads X