JUARA.NET - Pasangan ganda campuran Malaysia, Tan Kiang Meng/Lai Pei Jing akan menutup kerjasama mereka di All England Open 2025.
Tan Kian Meng berencana segera pensiun pada tahun ini, sementara rekannya, Lai Pei Jing akan berkarier dengan partner baru.
Pebulu tangkis berusia 31 tahun itu akan mengakhiri kariernya di All England Open 2025 Maret mendatang.
Dengan keputusan itu, maka All England Open 2025 akan menjadi penampilan terakhirnya bersama Lai Pei Jing.
Sementara Lai yang memutuskan untuk melanjutkan karier akan debut bersama pasangan barunya, Jimmy Wong di Swiss Open 2025.
Akan segera mengakhiri kerjasama mereka, Tan Kian Meng pun mengucapkan rasa syukurnya selama ini telah berkarier bersama Lai.
Tan menuturkan tak mau menghambat karier Lai dengan cederanya dan mengharapkan mantan rekannya itu sukses dengan partner barunya.
"Saya sudah memutuskan setelah Malaysia Open bahwa kami akan berpisah setelah All England."
"Cedera saya menghambat perkembangannya, dan saya berharap ia akan memiliki karir yang baik bersama Jimmy," kata Kian Meng.
"Saya harus berterima kasih kepada Pei Jing yang memiliki kepercayaan kepada saya, meskipun saya mengalami cedera tahun lalu."
"Kami telah berpasangan selama hampir 10 tahun dan mengalami beberapa momen indah."
"Kemenangan Korea Terbuka pada tahun 2022 adalah salah satu yang tak terlupakan bagi kami," lanjutnya.
Soal karier setelah pensiun, Tan menyatakan tidak berniat menjadi pelatih bulu tangkis dalam waktu dekat.
Ia ingin mengambil masa istirahat dari olahraga yang telah ditekuninya bertahun-tahun itu.
Tan pun berniat untuk memulai bisnis secara online.
"Saya ingin beristirahat sejenak dari dunia bulu tangkis karena saya tidak berniat untuk menjadi pelatih untuk saat ini."
"Tetapi saya telah merambah ke bisnis online melalui platform media sosial (TikTok) secara penuh waktu," tambahnya.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | NST.com.my |
Komentar