JUARA.NET - Petarung UFC, Diego Lopes menyebut bahwa UFC sudah tak mau lagi memberi kesempatan untuk lompat divisi.
Ilia Topuria diketahui akan mencoba menggugat takhta kelas ringan yang saat ini dipegang oleh Islam Makhachev.
Tapi, dalam niatnya naik ke kelas ringan itu, Ilia Topuria dikabarkan rela meninggalkan sabuk juara kelas bulu.
CEO UFC, Dana White menyebut bahwa Topuria merasa sudah menguasai divisi tersebut dan ingin naik kelas.
"Topuria merasa telah melakukan semua yang bisa ia lakukan di divisi itu (kelas bulu)," kata White sebagaimana dikutip dari MMAJunkie.
"Dan dia merasa telah mengukuhkan warisannya, dan tubuhnya tidak sanggup lagi menahan beban itu," tambah bos UFC itu.
Sementara bos UFC merasa Topuria sudah merasa puas, rekan sesama petarung, Diego Lopes justru mengutarakan hal mengejutkan.
Ia menuturkan bahwa UFC lah yang membuat Topuria menanggalkan gelar juaranya.
Baca Juga: Berulang Kali Kalah, Israel Adesanya Sudah Pasrah Tak Bisa Juara
Meski begitu, semua keputusan tetap ada di tangan petarung tersebut.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar