JUARA.NET - German Open 2025 langsung bernuasa suram bagi Malaysia dengan banyaknya wakil yang tumbang saat unggulannya kompak lolos merepotkan.
Negeri Jiran cukup jor-joran pada turnamen super 300 kali ini.
Total ada lima pasangan yang dibawa ke Westenergie Sporthalle, Jerman.
Baru hari pertama (25/2/2025), Malaysia malah bak cuci gudang di sektor tersebut.
Tiga pasangan mereka harus takluk dari musuh-musuhnya.
Salah satu kekalahan diderita oleh Low Hang Ye/Ng Eng Cheong.
Pada gim pertama, lawan mereka, Christohper Grimley/Matthew Grimley menang 21-14.
Situasi tidak jauh berbeda pada gim kedua.
Low/Ng akhirnya harus merasakan pahitnya dibekuk lawan dengan skor kembar, 21-14.
Baca Juga: Hasil German Open 2025 - Duel Tiga Gim, Comeback Trias/Rachel Jaga Keangkeran Status Unggulan
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | bwfworldtour.bwfbadminton.com |
Komentar