JUARA.NET - Marc Marquez mendeklarasikan diri sebagai sang juara dunia meski baru memenangi seri pertama MotoGP Thailand 2025.
Hal tersebut disampaikan Marc Marquez yang baru saja tiba di Buenos Aires.
Pembalap Ducati itu bersiap menghadapi seri kedua MotoGP Argentina 2025 akhir pekan ini.
Marquez dicecar beberapa pertanyaan saat menyapa penggemarnya di Argentina.
Meski sudah berusia 32 tahun, Marquez mengaku seperti muda kembali bersama pabrikan Ducati.
"Saya seorang veteran yang sangat segar kembali," kata Marquez dikutip Juara.net dari Motosan.es.
Baca Juga: MotoGP Argentina 2025 - Bekal Debutan Honda Jegal Marc Marquez Naik Podium Lagi
Di usianya saat ini, Marquez merasa tidak ada sesuatu pun yang membebaninya.
"Saya merasakan percikan dalam tubuh saya, bahwa saya berada dalam momen ketenangan dalam hidup saya, baik pribadi maupun profesional."
"Saya tidak berutang apa pun kepada siapa pun, baik kepada diri saya sendiri maupun kepada orang lain," ucap kakak Alex Marquez tersebut.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar