Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ranking BWF Terbaru - Leo/Bagas Melejit, Sentimen Positif Ditunjukkan Tiga Ganda Putra Indonesia

By Nungki Nugroho - Selasa, 18 Maret 2025 | 15:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, melejit lima peringkat di ranking BWF terbaru usai menembus final All England Open 2025 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Minggu (16/3/2025).
DARREN STAPLES/AFP
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, melejit lima peringkat di ranking BWF terbaru usai menembus final All England Open 2025 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Minggu (16/3/2025).

JUARA.NET - Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, melejit di ranking BWF terbaru usai All England Open 2025.

Leo/Bagas menunjukkan kenaikan pesat dalam ranking BWF terbaru, Selasa (18/3/2025).

Hal itu tak lepas dari keberhasilan Leo/Bagas menyentuh partai final All England Open 2025.

Meski akhirnya mereka kalah dari pasangan Korea, Kim Won-ho/ Seo Seung-jae.

Murid Lee Yong-dae itu menang dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-19.

Itu merupakan final pertama Leo/Bagas dari tiga turnamen yang diikuti tahun ini.

Leo/Bagas pun melejit di ranking BWF dengan naik lima peringkat sekaligus.

Sebelumnya mereka menempati peringkat ke-18.

Kini, pasangan Leo/Bagas menggeser lima pasangan lain termasuk Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin.

Baca Juga: Rexy Mainaky Pasang Badan usai Herry IP Gagal dengan Ganda Malaysia di All England Open 2025


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BWFBadminton.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Close Ads X