Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Termasuk Ole Romeny, 5 Pemain Debutan Ramaikan Persaingan Line-up Timnas Indonesia Vs Australia

By Nungki Nugroho - Selasa, 18 Maret 2025 | 21:00 WIB
Pemain naturalisasi, Ole Romeny, termasuk dalam lima pemain debutan yang meramaikan persaingan line-up timnas Indonesia Vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
X.COM/OUFCOFFICIAL
Pemain naturalisasi, Ole Romeny, termasuk dalam lima pemain debutan yang meramaikan persaingan line-up timnas Indonesia Vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

JUARA.NET - Termasuk Ole Romeny, lima pemain debutan meramaikan persaingan line-up timnas Indonesia melawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia menghadapi Australia di Stadion Sydney pada Kamis (20/3/2025), pukul 16.10 WIB.

Indonesia diperkuat lima pemain baru di era kepelatihan Patrick Kluivert.

Empat pemain dari hasil naturalisasi yakni Ole Romeny, Dean James, Emil Audero, dan Joey Pelupessy.

Lalu Septian Satria Bagakara sebagai nama baru yang dipanggil dari Liga 1.

Kehadiran lima pemain ini semakin memanaskan persaingan di skuad Merah-Putih.

Ole digadang-gadang bakal langsung dimainkan lawan Negeri Kanguru menyusul absennya Ragnar Oratmangoen.

Penyerang berusia 24 tahun itu sudah tidak sabar debut untuk tim Garuda.

"Melawan Australia adalah pertandingan pertama periode internasional mendatang," kata Ole Romeny.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Close Ads X