JUARA.NET - Pertandingan berhenti di skor 16-11, ganda putra, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana memulai perjuangannya di Swiss Open 2025 dengan sempurna.
Pasangan Indonesia itu diadang David Eckerlin/Simon Krax, Rabu (19/3/2025) di St. Jakobshalle, Base.
Mereka menguasai jalannya pertandingan sejak gim pertama dimulai.
Leo/Bagas sempat tertinggal dua angka dari lawannya, 1-3.
Namun, ketertinggalan tersebut tidak berlangsung lama.
Dengan cepat situasi berbalik 4-3 usai mereka menggondol tiga angka beruntun.
Keunggulan Leo/Bagas terus terjaga sampai sama interval 11-8.
Setelah pertandingan kembali dilanjut, ganda putra Merah-Putih melejit mengungguli musuhnya 16-11.
Tiba-tiba, Eckerlin/Krax memutuskan untuk tidak melanjutkan permainan.
Baca Juga: Swiss Open 2025 - Nyaris Kena Tikung, Fikri/Daniel Sempat Dibuat Kaget Pasangan Baru China
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | bwfworldtour.bwfbadminton.com |
Komentar