Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Swiss Open 2025 - Pertandingan Berhenti di Skor 16-11, Leo/Bagas Melaju ke Babak Selanjutnya

By Fiqri Al Awe - Rabu, 19 Maret 2025 | 18:04 WIB
Duelnya disetop di angka 16-11, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana melaju ke babak 16 besar Swiss Open 2025.
DOK PBSI
Duelnya disetop di angka 16-11, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana melaju ke babak 16 besar Swiss Open 2025.

JUARA.NET - Pertandingan berhenti di skor 16-11, ganda putra, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana memulai perjuangannya di Swiss Open 2025 dengan sempurna.

Pasangan Indonesia itu diadang David Eckerlin/Simon Krax, Rabu (19/3/2025) di St. Jakobshalle, Base.

Mereka menguasai jalannya pertandingan sejak gim pertama dimulai.

Leo/Bagas sempat tertinggal dua angka dari lawannya, 1-3.

Namun, ketertinggalan tersebut tidak berlangsung lama.

Dengan cepat situasi berbalik 4-3 usai mereka menggondol tiga angka beruntun.

Keunggulan Leo/Bagas terus terjaga sampai sama interval 11-8.

Setelah pertandingan kembali dilanjut, ganda putra Merah-Putih melejit mengungguli musuhnya 16-11.

Tiba-tiba, Eckerlin/Krax memutuskan untuk tidak melanjutkan permainan.

Baca Juga: Swiss Open 2025 - Nyaris Kena Tikung, Fikri/Daniel Sempat Dibuat Kaget Pasangan Baru China


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwfworldtour.bwfbadminton.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Close Ads X