Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Cuma Mike Tyson yang Sanggup, Larry Holmes Masih Tidak Bisa Di-KO dalam Usia 45 Tahun

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 8 April 2025 | 06:00 WIB
Walaupun kalah, Larry Holmes yang sudah berusia 45 tahun tidak bisa di-KO oleh juara dunia tinju kelas berat WBC, Oliver McCall, pada 8 April 1995 di Las Vegas.
MIKE NELSON/AFP
Walaupun kalah, Larry Holmes yang sudah berusia 45 tahun tidak bisa di-KO oleh juara dunia tinju kelas berat WBC, Oliver McCall, pada 8 April 1995 di Las Vegas.

JUARA.NET - Ketangguhan legenda tinju kelas berat, Larry Holmes, diperlihatkan pada sejarah hari ini 30 tahun yang lalu ketika dia tidak bisa dipukul KO oleh seorang juara dunia kendati sudah berumur 45 tahun.

Holmes pernah menjadi juara dunia tinju kelas berat pada selang 1978-1985.

Kehebatannya diperlihatkan di mana dia merupakan satu-satunya petinju yang mampu membuat Muhammad Ali kalah dengan tidak bisa menyelesaikan pertarungan.

Sosok berjulukan The Easton Assassin ini pernah mengukir rekor tak terkalahkan 48-0.

Petinju kelahiran 3 November 1949 ini hampir menyamai rekor Rocky Marciano sebagai satu-satunya juara dunia kelas berat yang tak terkalahkan sepanjang kariernya.

Pada selang 1947-1955, Marciano memiliki rekor 49-0.

Holmes bukan hanya dikenal mempunyai jab kiri maut yang dianggap sebagai salah satu yang terbaik dalam sejarah tinju.

Ketangguhan pemilik rekor total 69-6 ini juga tidak main-main.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Laga Paling Lama Sepanjang Sejarah UFC yang Bikin Penggemar Kecewa 

Dari 75 kali bertarung itu, hanya sekali Holmes mengalami kekalahan KO.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BoxRec.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X