Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kejuaraan Asia 2025 - Kalah dengan Skor Identik, Ana/Tiwi Tumbang di Tangan Juara All England

By Nungki Nugroho - Jumat, 11 April 2025 | 19:32 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi, tumbang dari juara All England, Nami Matsuyama/Chiharu Shida, dengan skor identik di perempat final Kejuaraan Asia 2025.
PBSI
Pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi, tumbang dari juara All England, Nami Matsuyama/Chiharu Shida, dengan skor identik di perempat final Kejuaraan Asia 2025.

JUARA.NET - Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi, kalah dengan skor identik dari wakil Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida, pada perempat final Kejuaraan Asia 2025.

Ana/Tiwi dibuat tak berkutik juara All England di Ningbo Olympic Sports Center Gymnasium, Jumat (11/4/2025).

Pasangan Indonesia kalah dua gim langsung dengan skor identik 21-16, 21-16.

Ini menjadi kekalahan keempat Ana/Tiwi dari empat pertemuan dengan Nami Matsuyama/Chiharu Shida.

Saling bagi-bagi poin terjadi pada awal gim pertama.

Ana/Tiwi melejit dengan tiga poin untuk keunggulan 3-1.

Matsuyama/Shida gantian meraup empat poin beruntun sehingga berbalik 4-3.

Duo Indonesia kembali mendulang enam poin untuk memimpin dengan skor 9-6.

Namun, Matsuyama/Shida menunjukkan kelasnya sebagai juara All England Open 2025.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia 2025 - Kalahkan Duo Taiwan, Leo/Bagas Buka Asa All Indonesia Final


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BWFBadminton.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Close Ads X