JUARA.NET - Pelatih Islam Makhachev, Javier Mendez memberikan pandangan terkait duel anak didiknya lawan raja baru kelas welter UFC, Jack Della Maddalena.
Wacana pertarungan dua jagoan ini menguat usai jadwal duel akhir pekan kemarin (11/5/2025).
Kemenangan dipetik Della Maddalena kala disabung Belal Muhammad.
Hasil tersebut membuat Della Maddalena resmi menguasai kelas welter UFC.
Lengsernya Belal membuka jalan Makhachev untuk merebut sabuk kelas welter.
Kondisi ini langsung memunculkan wacana pertarungannya lawan Della Maddalena.
Kabar semakin berhembus kencar setelah Makhachev disebut melepaskan sabuk juaranya di kelas ringan.
Rekan Khabib Nurmagomedov itu diklaim akan fokus naik ke kelas welter dan melawan Della Maddalena.
Meski belum diresmikan, pelatih Makhachev, Javier Mendez sudah membahas wacana duel ini.
Baca Juga: Manajer Buka Suara soal Islam Makhachev Lepaskan Gelar Juaranya di Kelas Ringan UFC
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | Championat.com |
Komentar