Mereka sama-sama menjaga jarak meski sudah berhadapan langsung di tengah oktagon.
Umar membuka keran serangan dahulu dengan tendangan kerasnya.
Sayang, sepakan tinggi itu masih mengenai angin alias tidak kena sasaran.
Dvalishvili di satu sisi mengandalkan serangan counter.
Jagoan asal Georgia tersebut beberapa kali melayangkan pukulan keras yang masih bisa ditahan lawan.
Satu hal yang menarik sampai ronde pertama selesai ini adalah mereka sama-sama memilih beradu striking padahal sama-sama piawai dalam duel bawah.
Adu striking antara kedua jagoan masih gencar terjadi di awal ronde dua.
Baca Juga: Hasil UFC 311 - Eks Juara ONE Championship Jadi Mimpi Buruk Saksi Kehebatan Khamzat Chimaev
Kombinasi pukulan keras dari Umar sempat membuat lawannya mengambil langkah mundur.
Dvalishvili yang tertekan berusaha melakukan bantingan dengan mengambil satu kaki musuhnya.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | UFC.com, X.com |
Komentar