Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Tingkatnya Marcus/Kevin sudah harus pilih-pilih turnamen. Enggak bisa semua turnamen diikuti, yang pasti-pasti sajalah," tutur Herry IP.
"Level mereka kan begitu keluar targetnya juara. Jadi, memang harus difokuskan memilih turnamen. Ini berkaitan juga dengan faktor pemulihan kondisi tubuh," ujarnya pada saat itu.
Pada sisi lain, Herry IP juga terus berusaha memoles ganda putra Merah Putih lainnya agar Indonesia tak selalu bergantung dengan sosok Marcus/Kevin.
Baca Juga: Gregoria Mariska Persembahkan Kemenangan untuk Sang Ibu
Musim 2019 sendiri memiliki arti penting bagi Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo karena proses pengumpulan poin sebagai syarat minimal mengikuti Olimpiade Tokyo 2020 sudah dimulai.
Dengan segala faktor yang telah dijabarkan di atas, maka jangan kaget jika Marcus/Kevin bakal sedikit meredam kekuatan mereka pada tahun depan.
Berikut pencapaian gelar Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo sejak musim 2015:
2015 (1 gelar)
2016 (4 gelar)
2017 (7 gelar)
2018 (10 gelar)