Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Api Obor Porprov Jateng 2018 Akhirnya Dikirab di Solo

By Sri Mulyati - Jumat, 19 Oktober 2018 | 13:22 WIB
Wakil Wali Kota Surakarta Achmad Purnomo menerima api kirab obor Porprov Jateng 2018 yang dibawa oleh atlet tenis, Nathania Ratih di Stadion Sriwedari Solo, Jawa Tengah, Jumat (19/10/2018) (LABIB ZAMANI/KOMPAS.COM)

Ketua KONI Jateng Subroto mengatakan, ada sebanyak 6.334 atlet dari 35 kotingen kabupaten/kota, 46 cabang olahraga (cabor) dan 693 nomor yang dipertandingkan dalam Porprov Jateng 2018.

"Kita siapkan venue pertandingan tersebar disejumlah daerah. Di Sukoharjo ada 10 venue, Boyolali enam venue, Karanganyar lima venue, Wonogiri dua venue, dan Kota Semarang tiga venue. Sedang untuk Sragen, Magelang, Klaten dan Blora masing-masing ada satu venue," jelas Subroto.

Subroto berharap, perhelatan event olahraga empat tahunan ini dapat melahirkan atlet andal di Jateng untuk menuju multi event di tingkat SEA Games, Asian Games dan lain-lainnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P