Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Target Dua Emas, Porsi Latihan Timnas Gulat Indonesia Ditambah

By Imadudin Adam - Rabu, 20 Juni 2018 | 17:53 WIB
Atlet Gulat Indonesia Kumandangkan Lagu Bagimu Negeri di Puncak Gunung Vitosha Bulgaria ( PP PGSI )

Adapun ke-12 pegult itu yakni Hasan Sidik (Jatim), M Aliansyah (Kaltim), Andika Sulaeman (DKI Jakarta), Lulut Gilang Saputra ( Jatim), Ashar Ramadhani (Kaltim), Papang Ramadhani (Kaltim), Eko Roni Saputra (Kaltim), Ardiansyah (Kaltim), Rizki Dermawan (DKI Jakarta), Fahriansyah (Kalsel), Ronald Lumban (Sumsel), Dimas Seto (Jatim).

(Baca Juga: Legenda Jerman Anggap Mesut Oezil Mencemari Tim Nasional)

Ketua Umum PP PGSI, Trimedya Panjaitan baru-baru ini mengatakan keyakinannya bahwa gulat bisa menyumbangkan dua emas di Asian Games.

"Gulat sebenarnya ditargetkan mendapatkan satu keping medali emas. Namun kamu akan berusaha untuk mendapatkan dua emas. Semoga tekad kami tersebut berhasil melalui upaya kerja keras dan latihan yang dilakukan segenap anggota timnas gulat," jelas Trimedya.

Namun, Trimedya menambahkan, targetnya yang paling utama yaitu menjadikan gulat sebagai olahraga yang disukai masyarakat Indonesia.

Gulat belum banyak dikenal dan disukai masyarakat kita. Membuat olahraga ini menjadi lebih dikenal di Indonesia adalah target yang saya pikir lebih berat ketimbang medali Asian Games.



Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P