Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Patung Peringatan Nicky Hayden di Owensboro Telah Diresmikan

By Nugyasa Laksamana - Sabtu, 9 Juni 2018 | 16:33 WIB
Patung peringatan Nicky Hayden di Owensboro, Kentucky, Amerika Serikat, telah diresmikan pada Jumat (8/6/2018) waktu setempat. (worldsbk.com)

Baca juga: Hasil FP2 F1 GP Canada 2018 - Max Verstappen Kembali Jadi Penguasa Sirkuit Gilles Villeneuve

"Sejak kematian (Hayden), kami takjub dengan luapan dukungan dari penduduk setempat dan orang-orang di seluruh dunia," ucap Tommy.

"Saya berharap (patung) ini menjadi pengingat bagi warga Owensboro bahwa sangat memungkinkan untuk mencapai hal-hal hebat seraya tetap setia kepada komunitas Anda, seperti yang telah dilakukan Nicky," ujar dia.

Nicky Hayden meninggal dunia pada 22 Mei 2017 (usia 35 tahun) setelah dirawat lima hari di rumah sakit akibat kecelakaan fatal.

Sang juara dunia MotoGP 2006 itu ditabrak mobil saat sedang mengendarai sepeda di Riccione-Tavoleto, sebelah selatan daerah Rimini, Italia, Rabu (17/5/2017) sore waktu setempat.

Sebelum meninggal, Nicky Hayden merupakan salah satu pebalap yang berpartisipasi dalam ajang World Superbike bersama Red Bull Honda World Superbike Team.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P