Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harapan Wapres Jusuf Kalla: Saat Asian Games ada Jalur Khusus untuk Atasi Kemacetan

By GridOto - Kamis, 10 Mei 2018 | 07:06 WIB
Jusuf Kalla berbicara terkait Asian Games 2018 (tribunnews.com)

"Tapi kan jam sekolah itu jam 7 pagi, sementara atlet mainnya jam 9 jadi tidak akan tabrakan juga sebenarnya, tapi bagaimana pun diberikan jalur khusus," tuturnya.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya menyatakan akan ada jalur khusus untuk bus pengantar atlet dan official.

Bus tersebut akan mengantar dari wisma atlet di Kemayoran sampai ke tempat pertandingan di kawasan Gelora Bung Karno, Senayan.

"Kita berikan juga jalan prioritas termasuk di tol. Kan' dari Kemayoran sampai GBK, ada beberapa yang kita lakukan penutupan. Melihat situasi lalu lintas yang ada pada saat itu," ujar Halim di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (9/3/2018) lalu.

Indonesia akan menjadi tuan rumah perhelatan pesta olahraga terbesar Asia atau Asian Games ke-18.

Asian Games akan diselenggarakan pada 18 Agustus hingga 2 September 2018 di Jakarta dan Palembang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P