Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dia lalu menutup fase interval dalam keunggulan jauh 11-6.
Selepas interval, permainan Anthony kian matang. Dia memimpin skor 16-8 setelah meraih empat poin beruntun.
Chen Long sempat menipiskan selisih skor menjadi 15-19 setelah memetik tiga poin beruntun, tetapi hal ini tidak mengubah apa-apa.
Pasca-bertanding selama 43 menit, Anthony meraih kemenangan keduanya atas Chen Long melalui permainan dua gim.
(Baca juga: Peraih 4 Medali Emas Olimpiade Ini Ungkap Pelecehan Seks dari Sang Dokter)
Selain Anthony, tiket babak kedua juga digenggam rekannya di pemusatan latihan nasional (pelatnas), Jonatan Christie.
Seperti Anthony, Jonatan juga membuat kejutan dengan menyingkirkan pemain unggulan keenam asal Taiwan, Chou Tien Chen. Pemain yang akrab disapa Jojo itu menang straight game, 21-11, 24-22.
Indonesia masih berpeluang menambah satu wakil tunggal putra lagi pada babak kedua Malaysia Masters 2018.
Hingga berita ini ditulis, Ihsan Maulana Mustofa masih belum bertanding. Ihsan dijadwalkan bertemu pemain unggulan kelima asal China, Lin Dan.
Sementara itu, juara Thailand Masters 2018 Tommy Sugiarto dipaksa mengakui keunggulan pemain muda Korea Selatan, Jeon Hyeok-jin.
Tommy kalah setelah melalui pertarungan sengit selama tiga gim dengan skor 20-22, 21-16, 20-22.