Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Warriors Tumbangkan Pelicans setelah Pangkas Defisit 20 Poin

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 5 Desember 2017 | 12:56 WIB
Pemain bintang Golden State Warriors, Stephen Curry (jersey biru, #30), berupaya melewati penjagaan pemain muda San Antonio Spurs, Kyle Anderson (#1), pada laga gim keempat babak final Wilayah Barat play-off NBA di AT&T Center, San Antonio, Texas, Senin (22/5/2017) malam waktu setempat atau Selasa pagi WIB. (RONALD MARTINEZ/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/AFP PHOTO)

Warriors akhirnya betul-betul menguasai jalannya pertandingan pada kuarter keempat. Mencetak 13 poin lebih banyak dari Pelicans (37-24), Warriors mengunci kemenangan dengan marjin lima bola alias 10 poin.

Akan tetapi, kemenangan Warriors ini sedikit ternoda lantaran Kevin Durrant diusir keluar oleh wasit saat laga hanya menyisa 1 menit 14 detik.

Durant dikeluarkan wasit karena terlibat adu mulut dengan pemain Pelicans, DeMarcus Cousins, yang juga diusir wasit. Keduanya dikeluarkan setelah sebelumnya sama-sama mendapat technical foul.

Warriors bukanlah satu-satunya tim tamu yang sukses meraih kemenangan. Selain Warriors, Phoenix Suns, Brooklyn Nets, dan Cleveland Cavaliers juga membukukan hasil serupa.

Berikut hasil lengkap pertandingan NBA hari ini*.

Orlando Magic 94 - 104 Charlotte Hornets
New York Knicks 97 - 115 Indiana Pacers
Phoenix Suns 115 - 101 Philadelphia 76ers
Brooklyn Nets 110 - 90 Atlanta Hawks
Milwaukee Bucks 100 - 111 Boston Celtics
Cleveland Cavaliers 113 - 91 Chicago Bulls
Minnesota Timberwolves 92 - 95 Memphis Grizzlies
Golden State Warriors 125 - 115 New Orleans Pelicans
Denver Nuggets 105 - 122 Dallas Mavericks
Detroit Pistons 93 - 96 San Antonio Spurs
Washington Wizards 69 - 116 Utah Jazz

*Tim yang ditulis terakhir bertindak sebagai tuan rumah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P