Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Situasi serupa pada awal gim pertama terulang pada awal gim kedua. Marcus/Kevin yang merupakan pasangan unggulan kesatu sempat tertinggal 3-5.
Akan tetapi, kondisi ini tidak berlangsung langgeng. Tak berapa lama kemudian, Marcs/Kevin meningkatkan irama permainan.
Strategi ini berhasil memporak-porandakan pertahanan Boe/Mogensen. Setelah bertanding selama 40 menit, Marcus/Kevin memenangi laga dan berhak atas gelar juara China Terbuka 2017.
Selain Marcus/Kevin, titel kampiun juga diraih pebulu tangkis tunggal putri Jepang, Akane Yamaguchi.
Yamaguchi yang menempati posisi unggulan kelima menjadi juara China Terbuka 2017 seusai mengalahkan pemain muda tuan rumah, Gao Fangjie, 21-13, 21-15.