Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Fangjie adalah lawan yang tangguh," kata Marin dikutip BolaSport.com dari BWF World Super Series.
"Pola permainannya seperti Li Xuerui," sambung Marin.
Xuerui adalah pebulu tangkis tunggal putri yang merupakan rekan satu negara Fangjie.
Pada turnamen yang sama tahun 2015, Xuerui berhasil menjadi juara.
(Baca Juga: Ketika Marquez Kenang Penyelamatan Fantastisnya di Valencia)
Hasil akhir 21-19, 21-19, untuk keunggulan Fangjie atas Marin membuat pemain muda China yang memulai turnamen China Open 2017 dari babak kualifikasi berhak melaju ke partai final.
Di final, Fangjie akan bertemu dengan wakil dari Jepang, Akane Yamaguchi.
Yamaguchi berhasil melangkah ke final setelah mengalahkan Ratchanok Intanon dengan skor 21-14, 21-18.
Laga antara Fangjie melawan Yamaguchi akan digelar di lapangan 1, Minggu (19/11/2017), mulai pukul 13.00 waktu setempat atau pukul 12.00 WIB.