Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Skuat Ganda Putra Diharapkan Tembus Final Korea Terbuka 2017

By Diya Farida Purnawangsuni - Senin, 11 September 2017 | 20:20 WIB
Pasangan ganda putra nasional, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, melakukan selebrasi setelah memenangi pertandingan atas Lee Jhe-Huei/Lee Yang (Taiwan) pada babak perempat final Singapura Terbuka di Singapore Indoor Stadium. Jumat (14/4/2017). Marcus/Kevin menang 21-16, 21-14. (BADMINTON INDONESIA)


Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, saat menjalani pertandingan babak semifinal melawan wakil Thailand, Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (28/8/2017). Fajar/Rian kalah dengan skor 17-21, 21-23.(BADMINTON INDONESIA.ORG)

Indonesia memiliki total empat wakil ganda putra pada Korea Terbuka 2017. Selain tiga pasangan penghuni pemusatan latihan nasional (pelatnas), tandem beda negara Hendra Setiawan/Tan Boon Heong (Indonesia-Malaysia) juga akan turun.

Berikut jadwal pertandingan wakil ganda putra Indonesia pada babak kesatu Korea Terbuka, Rabu (13/9/2017).

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (2) vs Or Chin Chung/Tang Chun Man (Hong Kong)

Berry Angriawan/Hardianto vs Mathias Boe/Carsten Mogensen (1/DEN)

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Liao Min Chun/Su Cheng Heng (TPE)

Hendra Setiawan/Tan Boon Heong (INA/MAS) vs Qualification - Q4

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P