Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
LAP 14/51
— Formula 1 (@F1) 16 Juli 2017
VER: "I think he [VET] wants to play bumper cars"#BritishGP pic.twitter.com/atGoT8BpvK
Vettel menjadi pebalap pertama yang melakukan pit stop pada lap ke-19. Dia kembali ke lintasan dengan menempati posisi keenam.
Satu lap kemudian, Verstappen melakukan pit stop. Dia kembali ke lintasan dengan menempati posisi keenam, di belakang Vettel.
LAP 21/51
— Formula 1 (@F1) 16 Juli 2017
VER follows VET into the pits
But a delay with a wheel nut means he emerges behind the championship leader #BritishGP pic.twitter.com/Y2fcnDMUiN
Hingga lap ke-21, Hamilton masih memimpin, disusul, Raikkonen, Bottas, Nico Hulkenberg (Renault), dan Vettel.
Pada lap ke-24, Bottas berhasil naik ke urutan ketiga setelah mencatat putaran terbaik 1 menit 32,166 detik. Susunan pebalap di depan adalah Hamilton, Raikkonen, Bottas, Vettel, dan Verstappen.
Satu lap berikutnya, Raikkonen melakukan pit stop. Posisinya diisi oleh Bottas. Raikkonen kembali ke lintasan dengan berada di urutan ketiga.
Pada lap ke-26, giliran Hamilton yang masuk pit. Dia kembali ke lintasan dengan ditempel ketat Bottas, namun dia masih mempertahankan posisinya sebagai pimpinan balapan.
LAP 26/51: Race leader HAM goes into the pits
— Formula 1 (@F1) 16 Juli 2017
And emerges still in P1, ahead of BOT (P2), who hasn't stopped yet#BritishGP pic.twitter.com/tjeFtDzVsx
Pada lap ke-33, Bottas akhirnya melakukan pit stop. Dia kembali ke lintasan dengan menempati posisi keempat.
Pebalap didepan adalah Hamilton, Raikkonen, Vettel, Bottas, dan Verstappen.
Bottas berusaha melewati Vettel pada lap ke-42 saat hendak memperebutkan posisi ketiga. Bottas akhirnya mendapat posisi tesebut pada lap ke-43.
LAP 44/51: BOT finally forces his way past and claims P3 from the world championship leader#BritishGP pic.twitter.com/Otg1wMVY2V
— Formula 1 (@F1) 16 Juli 2017
Drama terjadi saat memasuki akhir balapan. Raikkonen tersisih ke posisi keempat karena ban depan di sebelah kiri sobek. Dia kembali ke pit untuk mengganti ban.