Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Theo Hernandez ke Real Madrid, Marcelo Bisa Cuti

By Jumat, 14 Juli 2017 | 16:22 WIB
Theo Hernandez saat menyapa para suporter di Santiago Bernabeu, 10 Juli 2017. (JAVIER SORIANO/AFP PHOTO)

Theo Hernandez disebut merupakan rekrutan yang dibutuhkan Real Madrid.

Pembeliannya dinilai dalam momen yang tepat mengingat Marcelo segera berusia kepala tiga. Theo adalah proyek masa depan klub. Regenerasi di bek kiri Real Madrid tengah dimulai.

Baca juga:

Marcelo akan menjadi mentor yang tepat buat Theo, seperti yang eks pemain Fluminese itu alami ketika bergabung ke Madrid pada 2007. Ketika itu, ia berguru pada Roberto Carlos.

Kehadiran Theo Hernandez di Madrid juga berarti identitas bek kiri hebat di klub itu terjaga.

Hal ini dikarenakan karakter dan gaya bermain Theo mirip dengan Roberto Carlos dan Marcelo.

Seperti dua pendahulunya yang dianggap sebagai bek kiri terbaik dunia di era masing-masing, Theo merupakan bek kiri ofensif berstamina kuat, kaki cepat, dan jago dribel.