Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Goh Liu Ying Rilis Buku Otobiografi

By Delia Mustikasari - Jumat, 30 Juni 2017 | 21:15 WIB
Pebulu tangkis ganda campuran Malaysia, Goh Liu Ying (berpasangan dengan Chan Peng Soon), mengembalikan kok yang dilepas wakil Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, pada babak final Olimpiade Rio di Riocentro, Rio de Janeiro, Brasil, 17 Agustus 2016. (GOH CHAI HIN/AFP PHOTO)

Terakhir kali Goh mengalami cedera pada 2014. Sama halnya seperti sekarang, dia juga membuat dirinya sibuk melakukan hal-hal lain di luar lapangan bulu tangkis.

Goh pun memilih menjadi model pada masa pemulihan cedera lututnya saat itu.

Pebulu tangkis kelahiran 1989 ini telah berada di Halle sejak 13 Mei 2017 dan menjalani operasi bahu dua hari kemudian.

"Dokter cukup senang dengan kesembuhan saya. Saya masih menunggu laporan akhir. Saya akan pulang sebelum tangga 2 Juli," kata Goh.

Goh mengalami cedera bahu saat tampil pada India Terbuka 2017, April lalu. Dia diperkirakan akan kembali bertanding tahun depan.

Sementara itu, pasangan bermainnya, Chan Peng Soon saat ini sempat dipasangkan dengan pebulu tangkis muda Peck Yen Wei pada Indonesian Open dan Cheah Yee See pada Australia Terbuka, pekan lalu.

Bagi para pecinta bulu tangkis yang berminat dengan buku otobiografi Goh pada melakukan periode-order secara online (www.got1shop.com) sekarang. Namun, barang baru akan tersedia pada Oktober mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P