Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Persib Bandung, Persiba Ingin Lanjutkan Tren Positif

By Budi Kresnadi - Sabtu, 10 Juni 2017 | 22:52 WIB
Pelatih Persiba Balikpapan, Milomir Seslija, dalam jumpa pers menjelang duel Liga 1 lawan Persib Bandung, 10 Juni 2017. (BUDI KRESNADI/JUARA.NET)

"Persib juga punya kiper serta pemain belakang yang bagus. Kami harus berhati-hati karena mungkin mereka akan bangkit dari keterpurukan dalam laga ini," kata Milo menjelaskan.

Mantan pelatih Arema itu berharap pemain asuhannya menganggap duel kontra Persib seperti laga final, sehingga mereka bermain habis-habisan mengeluarkan semua kemampuan.

"Yang penting, semua tampil lepas menikmati pertandingan. Hanya tim terbaik yang akan memenangi pertandingan," ucapnya.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P