Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekor Tidak Penting bagi Sneijder

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 9 Juni 2017 | 12:35 WIB
Gelandang Belanda, Wesley Sneijder, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Swedia dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Friends Arena, Solna, Swedia, 6 September 2016. (NILS PETTER NILSSON/GETTY IMAGES)

Pertandingan kontra Luxemburg akan menjadi kiprah pertama Advocaat setelah kembali menangani Belanda.

Ia merupakan pelatih yang pernah melatih Belanda di dua kesempatan sebelumnya. Kesempatan pertama terjadi pada 1992-1994 dan terakhir pada 2002-2004.

Saat ini Belanda hanya menempati posisi keempat klasemen sementara Grup A kualifikasi Piala Dunia 2018.

Dari lima pertandingan yang sudah dilakoni, Tim Oranye baru dua kali memetik kemenangan, dua kali imbang, dan satu kali kalah. Mereka terpaut 6 poin dari Prancis yang berada di puncak klasemen sementara.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P