Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inggris Temani Venezuela di Final Piala Dunia U-20

By Ade Jayadireja - Kamis, 8 Juni 2017 | 20:03 WIB
Striker timnas Inggris, Dominci Solanke, dalam laga kontra Italia pada semifinal Piala Dunia U-20 di Jeonju World Cup Stadium, Kamis (8/6/2017) (KIM DOO-HO / AFP)

Memasuki menit ke-88, Inggris menambah gol yang memperlebar jarak menjadi 3-1. Pelakunya lagi-lagi Solanke. Juru gedor berusia 19 tahun itu menaklukkan kiper dengan tembakan mendatar dari luar kotak penalti.

Kemenangan ini mengantarkan Italia berjumpa Venezuela pada final. Duel pamungkas akan berlangsung di Suwon World Cup Stadium, Minggu (11/6/2017).

Bagi Inggris, ini adalah kali pertama mereka melangkah ke laga puncak Piala Dunia U-20. Demikian pula dengan Venezuela. Prestasi terbaik Inggris adalah finis di peringkat ketiga. Momen tersebut terjadi pada 1993 di Australia.

Italia 1-3 Inggris (Riccardo Orsolini 2'; Dominic Solanke 66', 88', Ademola Lookman 77')

Italia: 12-Andrea Zaccagno, 3-Federico Dimarco, 5-Filippo Romagna, 6-Mauro Coppolaro, 2-Giuseppe Scalera (Alfredo Bifulco 87'), 11-Matteo Pessina, 8-Ronaldo Mandragora, 15-Mattia Vitale (Luca Vido 78'), 17-Giuseppe Panico (Paolo Ghiglione 69'), 9-Andrea Favilli, 7-Riccardo Orsolini

Pelatih: Alberigo Evani

Inggris: 1-Frederick Woodman, 2-Jonjoe Kenny, 5-Fikayo Tomori, 6-Jake Clarke-Salter, 14-Kyle Walker-Peters, 8-Ashley Maitland-Niles, 16-Dominic Calvert-Lewin, 4-Lewis Cook, 18-Kieran Dowell (Oluwaseyi Ojo
54'), 10-Dominic Solanke, 11-Ademola Lookman (Ezri Konsa 90+3')

Pelatih: Paul Simpson

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P