Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Rekor Yang Menanti
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Dua pemain tersukses saat ini mengejar kejayaan baik dengan klub maupun pribadi di Liga Champions.
Persaingan keduanya diwarnai dengan kejar-mengejar rekor di kompetisi mewah ini. Ronaldo berkesempatan menyamai atau melewati pencapaian rivalnya itu bila mencetak gol sekaligus membawa kembali gelar.
Hat-trick di final nanti akan membuat Ronaldo meninggalkan Messi. Namun, kemungkinan itu mungkin kecil saja.
Setidaknya ada dua pencapaian yang mungkin dibuat pria asal Funchal, Madeira, itu dengan tingkat probabilitas yang lebih besar.
Sebuah gol di Cardiff juga bisa bermakna rekor baru. Koleksi Ronaldo dan Messi akan sama, 11 gol musim ini.
Saat ini, keduanya telah sama-sama lima kali menjadi pencetak gol terbanyak, salah satunya mereka catat bersama Neymar pada 2014-2015.
Jika bisa mencetak dua gol ke gawang Juventus nanti, CR7 bakal yang paling sering jadi pencetak gol terbanyak. Jika Ronaldo gagal mencetak gol, Messi masih harus dikejar di musim-musim mendatang.
Sebelum berlaga di Cardiff, Ronaldo telah meraih tiga trofi Liga Champions.
Sebuah lagi, CR7 akan menyamai perolehan empat pemain Barca (Messi, Andres Iniesta, Xavi, dan Gerard Pique [dengan catatan Pique meraih yang pertama bersama dengan Ronaldo di Man United]) dan Clarence Seedorf khusus di era Liga Champions.
Baca Juga:
Jika menyertakan Piala Champions, peraih empat trofi diisi tiga pemain Madrid era 1950 dan 1960-an plus Phil Neal (Liverpool).
Ronaldo akan mendekati sembilan pengoleksi lima gelar yang terdiri dari tujuh pemain El Real era 1950 dan 1960-an ditambah dua bek Milan yang sudah merasakan juara sebelum era Liga Champions, Alessandro Costacurta dan Paolo Maldini. Rekor enam gelar masih digenggam Francisco "Paco" Gento (Madrid).