Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Membangun Tim Bersama Para Juara

By Senin, 8 Mei 2017 | 16:11 WIB
Aksi selebrasi bek Juventus, Daniel Alves da Silva, seusai mencetak gol ke gawang Atalanta dalam laga lanjutan Serie A 2016-2017 di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Bergamo, (28/4/2017). (EMILIO ANDREOLI/GETTY IMAGES)

Sebenarnya, pada musim sebelumnya, ada juga pemain yang menjadi juara di Liga Champions, plus juara Piala Dunia bersama negara masing-masing. Mereka masih ada di Juve hingga saat ini.

Alves memang belum pernah menjadi juara Piala Dunia, namun tidak demikian dengan Gianluigi Buffon, Sami Khedira, dan Andrea Barzagli.

Karena itu, bisa dikatakan bahwa resep kesuksesan Juventus ada di kriteria pemilihan pemain.

Mereka merekrut pemain yang pernah menjadi juara Piala Dunia atau Liga Champions. Lalu, membangun tim di sekeliling mereka.

Jika dilihat dari statistik penampilan di LC musim ini, Alves, juga Higuain dan Pjanic, punya menit bermain dan penampilan terbanyak di antara rekrutan baru lain.

Giuseppe “Beppe” Marotta bukan penganut kepercayaan bahwa pemain-pemain muda bisa membawa klubnya menjadi juara.

“Pemain-pemain muda tidak bisa memberikan gelar,” begitu kata CEO Juventus itu seperti dikutip dari Calciomercato.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P