Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bulu Tangkis Indonesia Menanti Perbaikan Setelah Gagal pada Kejuaraan Asia 2017

By Rabu, 3 Mei 2017 | 15:00 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto, saat tampil di Kejuaraan Asia Bulu Tangkis di Wuhan, China. (PBSI)

"Konsistensi. Itulah yang akan saya lakukan untuk pasangan ini," ucap Richard.

Dari sisi kualitas, Praveen dan Debby adalah pasangan yang saling melengkapi. Kekuatan dan kecepatan Praveen serta penempatan bola dan ketenangan Debby adalah ciri khas pasangan yang disandingkan sejak 2014 ini.

Dengan kata lain, hasil kurang maksimal di awal tahun ini menjadi sinyal bahwa perbaikan harus dilakukan untuk mencapai penampilan terbaik duo ini. Kualitas Praveen/Debby sudah masuk level dunia, namun memerlukan program tepat dan sesuai.

Juara Lagi

Sementara itu, pasangan ganda putri nomor satu dunia, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, akhirnya meraih gelar juara. Duet asal Jepang ini mengalahkan pasangan Korsel, Kim Hye-rin/Yoo Hae-won, 21-19, 16-21, 21-10. Gelar ini membuat Matsutomo/Takahashi semakin mantap di peringkat satu dunia.

Sebelumnya, pasangan ini hanya menjadi runner-up di Singapura Terbuka dan hanya sampai semifinal di Malaysia Terbuka serta meraih gelar juara di Kejuaraan Asia Beregu pada Februari.

Raihan gelar ini sekaligus semakin menunjukkan dominasi peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P