Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, sangat antusias dengan digelarnya doa bersama ini.
Menurutnya, kegiatan tersebut menjadi awal yang positif bagi timnya yang akan mengarungi kembali kompetisi resmi, setelah sekitar 2 tahun tidak ada liga.
"Tasyakur bin ni'mah, sekaligus berdoa bersama, d imana kita pada Sabtu ini akan memulai hajat besar, memulai kompetisi secara nasional sepak bola nomor satu di Indonesia. Mudah-mudahan doa dan cita-cita yang diinginkan terkabul," ucap Djadjang.