Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Drama 6 Gol Warnai Kekalahan Perdana Leicester di Era Shakespeare

By Verdi Hendrawan - Senin, 10 April 2017 | 00:09 WIB
Aksi striker Everton, Romelu Lukaku (kiri), saat menanduk bola untuk mencetak gol bagi tim ke gawang Leicester City di pertandingan Liga Inggris 2016-2017 di Stadion Goodison Park, Liverpool, Inggris, pada Minggu (9/4/2017). (MICHAEL REGAN/GETTY IMAGES)

Gol ini pun membuat Lukaku berhasil selalu mencetak gol dalam tujuh pertandingan secara berturut-turut di Goodison Park. Dalam rentang tersebut, striker Belgia itu mampu menyumbangkan 12 gol.

Unggul 4-2 tidak membuat Everton mengendurkan serangan. Begitu juga dengan Leicester. Namun, gol ketujuh pada pertandingan ini tidak kunjung tercipta, meski kedua tim memiliki peluang emas untuk mencetaknya.

Kemenangan ini membuat Everton menyamai poin Arsenal, 54. Namun, The Toffees masih tetap berada di peringkat ketujuh karena kalah dalam produktivitas gol.

Sedangkan bagi Leicester, kekalahan ini adalah yang pertama mereka rasakan sejak ditangani Shakespeare sekaligus mengakhiri lima kemenangan betuntun di ajang Liga Inggris.

Everton 4 - 2 Leicester City (Tom Davies 1', Romelu Lukaku 23', 57', Phil Jagielka 41'; Islam Slimani 4', Marc Albrighton 10')

Susunan pemain:

Everton: 1-Joel Robles, 6-Phil Jagielka, 3-Leighton Baines, 38-Matthew Pennington, 30-Mason Holgate, 2-Morgan Schneiderlin (18-Gareth Barry 73'), 17-Idrissa Gana Gueye, 8-Ross Barkley, 26-Tom Davies, 11-Kevin Mirallas, 10-Romelu Lukaku

Pelatih: Ronald Koeman

Leicester City: 1-Kasper Schmeichel, 6-Robert Huth, 29-Yohan Benalouane, 3-Benjamin Chilwell, 10-Andy King, 11-Marc Albrighton (23-Leonardo Ulloa 78'), 4-Daniel Drinkwater, 13-Daniel Amartey, 22-Demarai Gray (26-Riyad Mahrez 61'), 19-Islam Slimani, 9-Jamie Vardy (7-Ahmed Musa 61')

Pelatih: Craig Shakespeare

Wasit: Robert Madley

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P