Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bournemouth tak terkalahkan dalam lima duel terakhir di kompetisi paling elite Negeri Ratu Elizabeth II dengan catatan dua kemenangan dan tiga hasil imbang.
Sebanyak enam dari delapan gol Bournemouth berasal dari Joshua King. Pesepak bola berpaspor Norwegia ini secara cemerlang menyumbangkan lima gol dan satu assist.
Oleh karena itu, Conte wajib memberikan kebebasan sepenuhnya kepada Hazard untuk menancap gas sejak detik pertama. Hal ini demi tercapainya tujuan Chelsea menyegel gelar Premier League.
"Hazard adalah pemain penting. Mentalitas dia terus meningkat. Dia telah menjalani musim ini dengan sangat bagus," kata Conte setelah partai melawan Man City.
"Akan tetapi, untuk para pemain dan saya, kami hanya akan mengingat musim ini jika juara. Hanya pemenang yang menuliskan sejarah," ucap Conte.
PRAKIRAAN FORMASI
Bournemouth (4-4-1-1): 1-Boruc, 11-Daniels, 3-Cook, 2-Francis, 15-Smith, 7-Pugh, 32-Wilshere, 8-Arter, 33-Ibe, 17-King, 9-Afobe
Chelsea (3-4-3): 13-Courtois, 28-Azpilicueta, 24-Cahill, 30-Luiz, 5-Zouma, 3-Alonso, 7-Kante, 4-Fabregas, 10-Hazard, 19-Costa, 11-Pedro
PREDIKSI: BOLA: 45 : 55, Asian Bookie: 1 : 0, William Hill: 1 (9/2) X (3/1) 2 (6/10), Betbrain: 1 (6,55) X (4,50) 2 (1,62)