Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tottenham Vs Watford, Terus Tebar Ancaman

By Sabtu, 8 April 2017 | 11:00 WIB
Gelandang Tottenham Hotspur, Dele Alli (kanan), memberi selamat kepada Harry Kane atas gol ke gawang Stoke City dalam pertandingan Premier League 2016-2017 di Stadion White Hart Lane, London, Inggris, pada 26 Februari 2017. (MICHAEL REGAN/GETTY IMAGES)

Selain itu, Pochettino juga masih berangan-angan bahwa gelar Premier League masih belum hilang dari jangkauan timnya.

“Bisa jadi kami masih memiliki kesempatan. Tapi, kami tahu ada selisih yang lebar. Sembilan laga sisa akan sangat menarik untuk dijalani. Jika kalah, maka Anda akan kehilangan kesempatan,” kata Pochettino.

Peluang

Tottenham memang diakui masih memiliki peluang bagus untuk memangkas jarak dari Chelsea.

Pasalnya, pada sisa laga yang ada, mereka tidak harus menghadapi lawan yang relatif berat.

Tottenham baru akan berjumpa lawan berat pada pekan ke-35 dan ke-37 saat menjamu Arsenal serta Manchester United.

Baca juga:

Karena itu, pertemuan dengan Watford mesti dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Jadi, Eriksen meminta rekan-rekannya untuk fokus memenangi setiap laga yang ada dan terus berupaya memangkas jarak dari Chelsea.

“Saya rasa kami harus melewati satu pertandingan pada suatu ketika dan melihat apa yang terjadi. Saat ini kami fokus untuk semakin dekat dengan Chelsea. Kami masih memiliki beberapa pertandingan,” kata Eriksen.

Konsistensi memang harus sangat dijaga oleh Spurs karena Watford juga tengah on-fi re dengan meraih kemenangan dalam dua pertandingan terakhir. Setelah menang atas Sunderland, Watford melanjutkan kemenangan atas West Bromwich Albion.

Manajer Watford asal Italia, Walter Mazzarri, mengakui kemungkinan untuk menang memang kecil. Namun, untuk sekadar mengejutkan, dalam arti menahan imbang, dia menyakini timnya pasti mampu. Watford memang terkenal memiliki pertahanan yang kuat.

Karena itu, Spurs yang kembali tanpa striker tajam Harry Kane karena cedera mesti bisa memaksimalkan serangan dari lini kedua, yang diisi para gelandang serang produktif sekelas Dele Alli atau Eriksen.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P