Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Marquee Player, Jafri Sastra Pasrah

By Suci Rahayu - Selasa, 21 Maret 2017 | 17:26 WIB
Jafri Sastra, pelatih Mitra Kukar, yang menyerahkan aturan marque player ke manajemen klub. (SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

“Dari aspek positif, mungkin kita bisa meningkatkan kualitas karena pemain bintang datang. Tetapi, sisi negatifnya kita kehilangan satu tempat untuk pemain lokal bermain,” ujar Jafri.

“Memperhitungkan keberadaan marquee player bukan hanya soal kualitas. Juga karena kemampuan mereka untuk beradaptasi. Berkompetisi di Indonesia ini tak mudah. Apakah mereka siap bila nanti menempuh perjalanan panjang menggunakan pesawat, bus, dan kereta dengan medan yang sulit,” ucapnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P