Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Rumus Kencang Ferrari

By Rabu, 15 Maret 2017 | 22:15 WIB
Perbandingan lubang udara menuju sidepod antara Ferrari, Mercedes, Red Bull, dan Williams. (FERRARI-MERCEDES-RED BULLS-WILLIAMS)

Ferrari Favorit, Bukan Mercedes

Ferrari, lewat Kimi, mencatatkan putaran terbaik selama tes pramusim, yakni 1menit 18,634. Catatan yang dibuat juara dunia 2007 itu terjadi pada hari terakhir tes.

Lewis Hamilton bahkan mengakui bahwa Ferrari adalah tim favorit untuk musim ini, bukan Mercedes.

"Saya melihat mereka masih menyimpan kekuatan yang lebih dari hasil tes ini," ujarnya.

Seolah tidak mau terlena dengan status favorit, Vettel tetap menyatakan bahwa Mercedes masih tim teratas. "Mobil kami memang membaik dari musim lalu, namun Mercedes masih jadi nomor satu. Lihatlah simulasi lomba mereka, sangat bagus," kata Vettel.

Seri pertama F1 yakni GP Australia yang digelar pada 24-26 Maret di Sirkuit Melbourne Grand Prix, Albert Park, akan menjawab apakah Ferrari atau Mercedes yang menjadi tim terbaik musim ini.

TERCEPAT EMPAT BESAR

  1. Ferrari 1:18.634 (Kimi Raikkonen)
  2. Mercedes 1:19,310 (Valtteri Bottas)
  3. Williams 1:19,420 (Felipe Massa)
  4. Red Bull 1:19,438 (Max Verstappen)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P