Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pendekatan presiden Roma, James Pallotta, tampak mengubah hati sang pencari bakat super ini.
Di Roma ia diplot menggantikan Walter Sabatini, yang telah meninggalkan klub.
Pallotta berteguh merekrut Monchi di atas beberapa kandidat lain seperti Ariedo Braida (FC Barcelona) serta Andrea Berta (Atletico Madrid).
Baca Juga:
Tidak dijelaskan kapan Monchi akan pindah kantor ke Stadio Olimpico. El Mundo menjelaskan bahwa secara prinsip Roma akan bisa mendatangkan Monchi pada akhir musim tanpa klub harus membayar kompensasi 5 juta euro.
Monchi terkenal sebagai sosok yang dapat merekrut pemain dengan harga murah dan menjualnya dengan keuntungan tinggi.
Ia dikatakan punya jaringan 700 pencari bakat yang bisa menemukan talenta muda dari berbagai belahan bumi.
FC Barcelona membeli Daniel Alves dari Sevilla seharga 40 juta euro, padahal Monchi merekrutnya dengan mahar hanya 500 ribu euro.
Ivan Rakitic datang dengan banderol 2,5 juta euro tetapi Sevilla menjualnya seharga 18 juta euro. Carlos Bacca direkrut dengan harga 7 juta euro lalu dilepas dengan banderol 30 juta euro.
Ia juga merekrut Geoffrey Kondogbia seharga 3 juta euro dari tim Lens yang bangkrut sebelum dilepas senilai 20 juta euro.
[video]https://video.kompas.com/e/5283286653001[/video]