Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tak pelak, gol ketiga pun lahir pada menit ke-52. Kali ini, gol dicetak oleh Willian lewat tendangan ke sisi kiri gawang Peterborough.
Proses terjadinya gol Willian juga diawali oleh peran Pedro yang menyisir lapangan sisi kiri.
Willian 3-0 #CFC pic.twitter.com/p09mH66rwq
— Hazard (@Smoky_XD) January 8, 2017
Hanya saja, keunggulan 3-0 Chelsea tercoreng dengan kartu merah yang diterima oleh sang kapten, John Terry, pada menit ke-67.
Wasit mengusir pria 36 tahun itu karena dianggap telah melanggar pemain Peterborough, Lee Angol, yang sempat berhasil melewati pertahanan Chelsea.
Peterborough pun tak membuang kesempatan itu. Menghadapi 10 pemain Chelsea, tim tamu pun sukses memperkecil keadaan pada menit ke-70.
Gol Peterborough diciptakan oleh Tom Nicholls setelah memanfaatkan assist dari Angol.
Meski kalah jumlah pemain, Chelsea rupanya tak kehilangan daya. Buktinya, lima menit setelah kebobolan, mereka mampu mencetak gol keempat yang lagi-lagi diciptakan oleh Pedro.
Eks pemain FC Barcelona itu melepaskan tendangan terukur ke pojok kiri gawang tim tamu setelah menerima umpan pendek dari Batshuayi.
75' Pedro vs Peterborough (4-1) pic.twitter.com/ziysy3IeC7
— FantasticoChelseaFC (@LoveChelseaFC_7) January 8, 2017
Lesakan Pedro tersebut menjadi gol pamungkas pada laga ini. Chelsea pun berhak lolos ke babak Piala FA selanjutnya berkat kemenangan 4-1 atas Peterborough.
Chelsea 4-1 Peterborough United FC ( (Pedro Rodriguez 18', 75', Michy Batshuayi 44', Willian 52'; Tom Nicholls 70')