Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Minim Rotasi di Tengah Jadwal Padat

By Sabtu, 7 Januari 2017 | 14:42 WIB
Gelandang serang Liverpool, Philippe Coutinho, melakoni sesi latihan di Melwood Training Ground, Liverpool, 13 Mei 2016. (ALEX LIVESEY/GETTY IMAGES)

"Partai ini terasa sulit selama 90 menit. Saya yakin Liverpool sesungguhnya bisa bermain sepak bola lebih baik, tetapi tidak untuk hari ini karena kami baru saja tampil dua hari lalu," ucap Klopp seperti dikutip situs Sky Sports.

"Dua partai dalam dua hari jelas sangat sulit untuk dilakukan," lanjutnya.

Bagaikan Kekalahan

Sementara itu, Dejan Lovren, yang merupakan bek andalan Liverpool, merasa hasil imbang kontra Sunderland terasa begitu mengecewakan.

"Rasanya seperti kekalahan, terutama karena kami baru saja mengalahkan Manchester City," tutur Lovren.

"Namun, kami harus tetap percaya diri. Bagaimanapun juga, mendapatkan satu poin masih lebih baik ketimbang tidak meraih angka sama sekali," katanya.

Sudah melakoni 20 partai, Liverpool kini bertengger di peringkat dua klasemen sementara Premier League dengan 44 poin. Lovren meyakini Liverpool masih punya peluang untuk mengambil alih puncak klasemen dari Chelsea.

"Masih ada setengah musim untuk dilalui. Masih banyak laga yang harus kami dan Chelsea hadapi. Kami hanya perlu lebih berkonsentrasi," ujar Lovren.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P