Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kehilangan 0,6 Poin dan Gol

By Sabtu, 12 November 2016 | 21:53 WIB
Striker Napoli, Arkadiusz Milik, melakukan selebrasi usai mencetak gol ketiga Napoli ke gawang Benfica dalam laga Liga Champions di Stadion San Paolo, Naples, pada 28 September 2016. (MAURIZIO LAGANA/GETTY IMAGES)

Ketajaman Anjlok

Kemampuan Napoli mencetak gol juga anjlok pada angka yang sama persis seperti perolehan poin. Sebelum Milik cedera, mereka bikin 14 gol dalam tujuh partai. Rata-rata dua gol per pertandingan.

Dalam lima laga berikutnya tanpa Milik, Si Biru hanya bisa mencetak tujuh gol atau rata-rata 1,4 gol per partai. Seperti poin, Napoli juga kehilangan 0,6 gol pada setiap pertandingan tanpa Milik.

"Dalam setiap pertandingan, kami membuang tujuh sampai delapan peluang gol. Sekalipun tanpa Milik, kami harus melakukan lebih baik daripada itu," kata Hamsik.

Secara tragis, tidak ada yang bisa menggantikan Milik. Dalam lima partai terakhir, hanya satu gol yang bisa dicetak penyerang tengah Napoli. Itu pun disumbangkan oleh Dries Mertens, yang tidak bermain di posisi aslinya. Penyerang tengah tulen, Manolo Gabbiadini, tak mencetak gol selama Milik absen.

Kini Napoli hanya bisa berharap prediksi tim medis mereka tepat. Milik diperkirakan tidak perlu absen sampai Februari. Jika proses rehabilitasi lancar, dia mungkin bisa bermain lagi pada Januari.

Yang jelas, semakin lama Milik absen, luka Napoli akan semakin dalam. "Saya masih dalam tahap pemulihan setelah operasi. Saya baru berlatih di sepeda statis dengan kecepatan sangat rendah," kata Milik di Sportowefakty.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P