Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Leicester City Mulai Pikirkan Degradasi

By Minggu, 13 November 2016 | 12:52 WIB
Penyerang Leicester City, Ahmed Musa (kiri), melakukan selebrasi bersama rekan setimnya, Danny Simpson (tengah), dan Riyad Mahrez (kanan), dalam laga lanjutan Premier League 2016-2017 melawan Crystal Palace di Stadion The King Power, Leicester, pada 22 Oktober 2016. (ROSS KINNAIRD/GETTY IMAGES)

Kekalahan di kandang Leicester sendiri dari West Bromwich Albion pekan lalu membuat alarm tanda bahaya telah berbunyi bagi Leicester City. Bahkan, sang juara bertahan ini diingatkan untuk mulai memikirkan kemungkinan terdegradasi!

Penulis: Dedi Rinaldi

Hingga pekan ke-11, Leicester sudah menelan lima kekalahan dan terpuruk ke peringkat ke-14. Dalam tradisi Premier League, lima kekalahan merupakan batas maksimal jika sebuah klub ingin berjaya.

Legenda Leicester City, Emile Heskey, mengatakan kondisi Leicester sekarang sudah sangat jauh berbeda dari apa yang dialami pada musim lalu. Pada musim sekarang, tidak tertutup kemungkinan The Foxes malah terjerat degradasi.

Karena itu, Heskey menyarankan agar Leicester segera fokus pada pengumpulan angka, setidaknya meraih 40 angka. Menurutnya, secara tradisi, 40 poin merupakan batas aman klub untuk bisa bertahan di Premier League.

“Degradasi merupakan sebuah ketakutan, khususnya ketika Anda berada di papan bawah klasemen. Nah, jika Leicester ingin aman, setidaknya mereka harus mulai fokus memburu 40 angka,” kata Heskey di Leicester Mercury.


Ekspresi manajer Leicester City, Claudio Ranieri, dalam jumpa pers jelang pertandingan Grup G Liga Champions 2016-2017 menghadapi FC Porto di Stadion King Power, Leicester, Inggris, pada Senin (26/9/2016).(MICHAEL REGAN/GETTY IMAGES)

Sampai saat ini Leicester baru mengumpulkan 12 angka. Performa buruk yang terus mengelilingi timnya jelas telah membuat pelatih Claudio Ranieri meradang.

Salah satunya karena kehilangan rekor kandang. Bermain di King Power Stadium kini seolah bukan jaminan lagi dalam meraih kemenangan.

Pelatih asal Italia ini pun tak ragu untuk menyebut bahwa buruknya permainan di Premier League karena energi dan konsentrasi banyak terkuras di ajang Liga Champion.