Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dominika Cibulkova Juara WTA Finals 2016

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 30 Oktober 2016 | 22:39 WIB
Petenis Slovakia, Dominika Cibulkova, berfoto dengan trofi turnamen WTA Finals 2016 setelah mengalahkan Angelique Kerber (Jerman) pada babak final yang berlangsung di Singapore Indoor Stadium, Singapura, Minggu (30/10/2016). Cibulkova menang 6-3, 6-4. (ROSLAN RAHMAN/AFP PHOTO)

Dia meneruskan performa apiknya ini pada babak final, saat melawan Kerber. Statistik mencatat, Cibulkova membukukan 28 pukulan winner dan hanya membuat 14 kesalahan sendiri.

"Tidak mudah untuk masuk ke lapangan setelah menelan dua kekalahan, tetapi secara mental saya sangat kuat dan mengetahui bahwa saya bermain baik pada dua laga itu," kata Cibulkova.

"Saya hanya sedikit kurang beruntung pada laga-laga itu. Pada akhirnya, saya beruntung!" ucap petenis 27 tahun tersebut.

Cibulkova adalah petenis debutan WTA Finals pertama yang berhasil menjuarai turnamen setelah Petra Kvitova (Republik Ceska) melakukannya pada 2011.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P