Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kesalahan Para Pemain Italia Terjadi karena Kurang Pengalaman

By Beri Bagja - Senin, 10 Oktober 2016 | 06:29 WIB
Pelatih timnas Italia, Giampiero Ventura (kanan), merayakan gol yang dicetak Ciro Immobile ke gawang Makedonia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Filip II Arena, Skopje, 9 Oktober 2016. (CLAUDIO VILLA/GETTY IMAGES)

"Perjuangan tim menunjukkan mereka punya karakter yang hebat. Kami sempat terlelap selama 10-15 menit, tapi mampu bangkit kembali dan berusaha keras memenangi laga. Hal itu membuktikan bahwa kami bisa meraih sesuatu yang sangat baik," ujar Ventura lagi.

Baca Juga:

Setelah terlelap dan menderita dua gol dari Makedonia, Ventura merombak strategi.

Ia mengubah pola 3-5-2 yang dipakai sebagai pedoman awal menjadi 4-3-3, ditandai oleh masuknya Nicola Sansone dan Marco Parolo (menit ke-64).

Dengan skema yang lebih ofensif, tekanan ke area pertahanan Makedonia mengalir lebih intensif. Musuh berhasil dipukul balik hingga lahirlah dua gol Immobile.

"Kami mengubah sistem pada fase-fase terakhir pertandingan dan menekan lawan mundur ke wilayah pertahanan mereka. Masih banyak hal yang harus kami tingkatkan. Secara perlahan, tim ini terus mendekati target yang kami harapkan," ujar pelatih berusia 68 tahun itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P